Buat Surat Pengantar dan Keterangan secara On-Line!

Share on facebook
Facebook
Share on google
Google+
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, memaksimalkan manfaat Website Desa, dan mengikuti perkembangan serta tantangan zaman, Pemerintah Desa Cepogo telah mengembangkan Website Desa yang dapat dimanfaatkan masyarakat dalam membuat Surat Keterangan dan Pengantar secara Online baik melalui Personal Computer maupun dari Smartphone masyarakat. Namun pencetakan Surat Pengantar maupun Pengantar tetap dilakukan di kantor desa.
Jadi masyarakat cukup membuat secara online kemudian, masyarakat tinggal mengambil surat yang telah dibuat secara online tadi ke kantor Desa dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan.
 
Bagaimana Caranya?
1. Buka Website Resmi Pemerintah Desa Cepogo di www.cepogo-boyolali.desa.id
2. Pilih panah kecil pada menu kontak.
3. Kemudian pilih Permohonan Surat.
4. Isi Form yang tersedia dengan data yang sebenar-benarnya. (karena berkaitan dengan kebenaran data kependudukan yang anda buat).
5. Pilih Kirim.
6. Ambil Surat yang anda Kehendaki ke kantor Desa dengan membawa persyaratan yang dibutuhkan.
 
#PemkabBoyolali
#PemerintahDesaCEPOGO
#DiskominfoBoyolali

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita